MEMACU ADRENALINE DI GREEN CANYON


Jika Grand Canyon di Amerika Serikat adalah sebuah ngarai tebing-terjal, diukir oleh  Sungai Colorado, di utara Arizona yang mempesona dunia. Maka di Indonesia juga punya pesona yang tidak kalah menarik. Green Canyon  adalah ngarai luar biasa yang dimiliki Indonesia , diciptakan oleh aliran sungai Cijulang yang menembus gua dengan stalagtit dan stalagmit yang mempesona serta diapit oleh dua buah bukit dengan bebatuan dan rimbunnya pepohonan menyajikan atraksi alam yang khas dan menantang.

green canyon
Tak perlu jauh keluar negeri, kita akan bersyukur memiliki Green Canyon, kita hanya perlu ke Cijulang, Pangandaran, Ciamis Jawa Barat.

Wikend Traveller kali ini dimulai tepat pukul 09.00 WIB dari terminal kampung Rambutan Jakarta Timur berangkat dengan tiket 55rb untuk bis non AC agar sampai di Pangandaran. Kemudian dilanjutkan dengan bis ke Cijulang dengan tarif  7rb. Setelah menempuhi 8 jam perjalanan, tibalah di Desa Kertayasa, Kecamatan Cijulang 31 km dari Pangandaran ke arah Selatan. Disinilah letak pesona dunia itu berada..

Sampai Green Canyon tepat magrib tiba, 17:55 wib, ngga bisa ngapa ngapain jadilah nongkrong di warkop persis depan pintu masuk Green Canyon untuk sekedar ngobrol dan cari info penginapan. Ternyata ngga susah nyari penginapan, di belakang warkop itu ada penginapan seharga 100rb, terlihat kamar bersih, springbed, kamar mandi dalam, no TV dab hanya tersedia 3 kamar. Ini tempatnya paling representatif dari pintu masuk Green Canyon tinggal jalan nggak sampai 50m.

Tapi saya coba tempat laen ada yg lebih murah, Penginapan Tugu kurang lebih 2 km dari Green Canyon  ada banyak kamar kisaran 35-100rb. Yang 35rb kamar mandi diluar, 65-100 kamar mandi dalam bersih cuman tempat tdrnya belom springbed, tp tetap nyaman kok. Jadilah saya menginap disini.

Pagi tiba, saatnya kita beraksi.

FITUR FITUR EKOWISATA GREEN CANYON

Perahu Wisata Green Canyon
Wisata telurisi GC dengan perahu ini yang paling populer, bisa dinikmati oleh siapa saja, 75rb per perahu untuk untuk 5 orang. Ilustrasinya adalah menulusuri 5 km keindahan sungai, dengan rimbunan pohon dikiri kanan, keindahan jurang dengan bebatuan alami kartz, ornamen stalagmit, Cukang Taneuh yang memisahkan 2 kecamatan dan dua tebing, dan pastinya keindahan warna alami air sungai Cijulang (Green Canyon). Namun sayang untuk Anda yang berkunjung pada bulan musim hujan, bisa jadi Anda tidak mendapatkan icon Green Canyon-nya karena air berubah jadi kecoklatan karena debit air yang tinggi dari hulu.

Flying Fox
Terletak di Dermaga I dengan ketinggian 10 meter pada pohon, menyebrangi sungai Cijulang, panjang track kira2 100m. Tarif 75rb

Body Rafting
Namun justru ketika debit air tinggi ini sungguh menguntungkan untuk fasilitas Body Rafting ini. Body Raftingdi Green Canyon ini merupakan Body Rafting yang pertama dan satu satunya di Indonesia.

silent wave of green canyon
Dengan arus yang cukup minimal pada grade 2, body rafting sungguh menantang. Dan inilah sebetulnya menurut saya andalan bagi wisata Green Canyon karena kita bisa puas mengekplore dan bercanda bebas dan akrab dengan Green Canyon dan pesonanya. Rute yang dilalui oleh perahu wisata pun akan dilalui oleh Body Rafting.

Dengan perlengapan yang cukup untuk keamanan seperti pelampung (life jacket), helem, spatu karet  khusus (coral booties), dekker pelindung kaki maka petualangan  menyusuri 5km Green Canyon siap di mulai.

Sekedar informasi Body Rafting adalah sejenis petualangan air dengan menyusuri arus dan jeram suatu sungai dengan mengunakan badan kita langsung dan  tentunya dengan perlengkapan keamanan diri serta dipandu oleh guide berpengalaman.

Dimulai dari Guha Bau yg menjadi titik start, Green Canyon menawarkan pengalaman Body Rafting yang memacu adrenaline selain juga keindahan alur sungai dan fitur indah lainya seperti :
the wave of green canyon
1. Guha bau yang menjadi rumah bagi ribuan kelelawar, titik start Body Rafting.
2. Bentang 5km itu menawarkan arus dan jeram liar yang menarik,
3. Ornamen alami bebatuan di sepanjang Green Canyon, stalagtit, stalagmit dan banyak mata air ditebing tebingnya
4. Sumur pemandian putri
5. High Jumper of pemandian putri (ketinggian sekitar 6 meter)
6. High Jumper of batu payung (ketinggian sekitar 5 meter)
high jumper of batu payung...., let's jump
7.Mata air putri (nama pemberian saya, Anda tidur telentang menghadap keatas,  menggunakkan kacamata renang rasakan sensasi mata air keluar dari celah2 stalagmit  batuan Green Canyon menerpa wajah...wow, letaknya sesudah sumur pemandian putri)
8. Tanjakan putri (nama pemberian saya, ini tebing menanjak menuju sumur pemandian putri, kira kira 6 meter tingginya)
9.Cukang Taneuh (jembatan tanah) sesungguhnya adalah jembatan dari batuan keras/cadas yang melintas di atas Green Canyon, memisahkan dua kecamatan  sekaligus menghubungkan dua tebing di atas aliran air sungai yang membentuk sebuah   terowongan dengan lebar 3 meter dan panjang 40 meter.
10. Menariknya..., semua terbuat dan masih terjaga alami (yuk kita bantu jaga terus keindahanya dengan tidak merubah, merusaknya dan menjaga kebersihanya)

Pemandian Putri
Tips Mengikuti Body Rafting:
1. Booking tempat sebelumnya
2. Sarapan  secukupnya terlebih dahulu
3. Datang pagi ke Sekretariatnya (agar Anda bisa sekedar streching atau memilih peralatan yang sesuai dengan badan Anda, ini penting agar Anda nyaman dengan alat yg anda gunakan. Waktu itu sepatu saya kekecilan dan itu sungguh tak enak di kaki)
4. Gunakan pakaian/celana pas badan, jika terlalu longgar jadi beban, riskan jika tersangkut dibebatuan
5. Jangan lupa camera waterprof, karena GC menyediakan banyak sekali fitur menarik yg sayang dilewatkan kamera biasa Anda
6. Kacamata renang asyik juga dipake
7. Untuk anda yang menggunakan kacamata, lengkapilah dengan tali-nya
8. Rileks dan nikmati permainan, ikuti petunjuk life guard Anda, percaya pada alat yg dikenakan, tetap humble selama Body Rafting
9. Pilih Penyelenggara BR yang profesional/pengalaman (di Green Canyon ada 3 penyelenggara perorangan plus 1 penyelenggara yang di kelola pemda. Saya waktu itu menggunakan penyelengara yang di kelola Pemda. Fasilitas dan Peralatanya lebih lengkap, mereka punya 100 pelampung/life jacket, helem dan spatu karet khusus (coral booties). Selain itu mereka juga ada asuransi untuk tiap peserta dan tiap 5 peserta disediakan 2 life guard).

starting point @ guha bau
Wikend Traveller costerary
Sabtu-Minggu 3-4 Desember 2011 :
1. Bis non AC Kp Rambutan-
    Pangandaran 55rb (kalo AC 65rb)
2. Bis Pangandaran-Cijulang 7rb
3. Penginapan di Cijulang (Penginapan
    Tugu) 65rb
4. Registrasi Body Rafting 175rb
6. Cijulang-Jakarta by Arif's car hehee tkss guys
8. Makan 4 kali @ 10rb = 40rb
TOTAL : 342:rb



Wikend 
under ground of Cijulang
Traveller goes to GC itenerary
Sabtu-Minggu, 3- 4 Desember 2011
1.   09.00 Go to GC Cijulang
2.   18.00 Tiba di Green Canyon.
      Cijulang
3.   18.00-20.00 Warkop depan GC,
      ngobrol cari info ttg GC
4.   20.00-21.00 Dinner
5.   21.00-21.30 Hunting penginapan
6.   21.30-05.00 Mandi, istirahat
7.   05.00-07.00 Subuhan, jalan2 pagi.
 8.   07.00-08.00 Registrasi body rafting
 9.   08.00-09.00 Sarapan, persiapan.
      pemberangkatan Body rafting
10.09.00-09.30 Menuju titik start.
      Guha Bau (sensasi offroad dan
      hiking berasa juga)
11. 09.30-14.30 Body Rafting and
      Exploring GC
finish at dermaga 2
12. 14.30-16.00 Lunch, Istirahat, 
      Mandi
13. 16.00 menuju Jakarta
14. 02.00 welcome back to Jakarta
 

Komentar

Posting Komentar

Postingan Populer